Hampir semua ponsel sekarang ini menggunakan baterai tanam (non removable). Kekurangan menggunakan baterai tanam ialah jika mengalami kerusakan cukup ribet perbaikannya.
Sebab kamu harus membeli baterai yang baru dan spare part dalaman yang sesuai agar baterai tidak mudah lepas.
Proses pemasangannya pun tidak semua orang bisa, jadi sebaiknya serahkan pada ahlinya. Seperti baterai yang lain, baterai tanam juga bisa mengalami kembung.
Untuk memperbaiki baterai tanam yang kembung, Kalempedia sudah menyiapkan beberapa cara yang bisa kamu lakukan.
Penyebab Baterai Tanam Kembung
Penyebab terjadinya kembung pada baterai, biasanya karena pemakaian yang tidak wajar, seperti:
- Digunakan saat dicas.
- Gonta ganti charger.
- Smartphone sering jatuh.
- Terlalu lama mengecas.
Untuk mencegah dari permasalahan baterai tanam kembung, kamu harus menghindari penyebab di atas.
Sebab, seperti apa cara pemakaian dan perawatan kamu terhadap baterai Hp, itulah yang nantinya akan dijadikan sebagai penentu akhir, seperti apa kondisi baterainya nanti. Apakah masih dalam keadaan baik ataukah malah menjadi kembung?
Cara Mengatasi Baterai Tanam yang Melembung
Cara mengatsi baterai tanam yang kembung berbeda dengan mengatasi baterai tanam yang drop atau yang bocor.
Untuk lebih tepatnya seperti di bawah ini.
1. Menekan Baterai
Buka casing, lalu tusuk secara perlahan di salah satu bagian sisi baterai menggunakan jarum. Usahakan kamu menusuknya hingga menembus cover baterai.
Tekan area baterai yang kembung secara perlahan-lahan, hingga ukurannya menjadi mengempis seperti semula.
2. Perawatan Baterai
Langkah di atas memang bisa untuk mengatasi baterai yang kembung, namun bukan membuat baterai kamu ke keadaan normal seperti semula. Jadi selau rawat dengan baik, yakni dengan selalu mengecas sebelum baterainya habis.
3. Jangan Taruh di Dalam Kulkas
Kebanyakan orang biasanya memasukkan baterai kembung ke dalam kulkas, padahal cara ini salah karena dapat menyebabkan kerusakan pada komponen baterai.
4. Ganti Baterai
Cara paling ampuh untuk mengatasi baterai tanam yang kembung ialah dengan menggantinya dengan yang baru. Sebab jika baterai kembung digunakan secara terus menerus akan merusak kondisi HP.
Setinggi apapun kualitas HP, jika kamu tidak bisa merawatnya dengan baik maka akan cepat rusak.
Untuk itu, daripada harus mengeluarkan uang untuk memperbaiki, lebih baik kamu merawat baik-baik HP kamu.